Menjadi Secret Admirer Rasulullah SAW?
Oleh : Ummu Farras (Ibu Pemerhati Generasi)
Sahabat remaja yang dirahmati Allah SWT, berbicara tentang secret admirer (pengagum rahasia) biasanya sering dikaitkan dengan virus merah jambu. Generasi muda ini nih yang sedang dalam masa-masa rentan terkena virus merah jambu. Ini karena sahabat remaja sedang memasuki masa puber (akil baligh). Masa berflower katanya. Masa berbunga bunga. Asal jangan bunga bank yah. Hehe. Skip.
Sahabat, secret admirer itu ketika kita mengagumi seseorang, tapi kita ga pengen orang yang kita kagumi itu mengetahui keberadaan kita. Jadi kagumnya di balik layar dong? Ya kali, layar tancep. Hehe.
Nah sahabat, kita boleh boleh aja ko mengagumi seseorang. Jika kita kagum, berarti sama dengan kita mengidolakan orang tersebut bahkan mungkin mencintainya. Tapi, jangan asal mengagumi ya! Jangan asal mengidolakan seseorang. Apalagi mengagumi artis korea, artis barat, artis india, atau artis artis lainnya. Sebagai seorang muslim, kita tentunya harus mengagumi, mengidolakan, dan bahkan mencintai Nabi Muhammad SAW. Karena Rasulullah SAW merupakan suri tauladan yang baik.
Allah SWT berfirman :
لَقَدْ كَانَ لَكُمْ فِي رَسُولِ اللَّهِ أُسْوَةٌ حَسَنَةٌ لِمَنْ كَانَ يَرْجُو اللَّهَ وَالْيَوْمَ الْآخِرَ وَذَكَرَ اللَّهَ كَثِيرًا
Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat dan Dia banyak menyebut Allah (al-Ahzâb (33) :21)
Rasulullah SAW merupakan teladan mulia. Manusia sempurna yang setiap sifat, akhlak, perbuatan, perilaku dan tutur katanya wajib dijadikan contoh bagi kita umat muslim.
Lantas, mengapa kita tidak boleh asal mengagumi dan mencintai seseorang?
Karena kelak di akhirat, kita akan dikumpulkan dengan orang yang kita cintai.
Dalam sebuah hadist dari Abdullah bin Masud r.a, ia berkata:
Seorang lelaki datang kepada Rasulullah SAW dan berkata: Wahai Rasulullah, bagaimana pendapatmu tentang seseorang yang mencintai suatu kaum namun dia belum dapat bertemu dengan mereka? Rasulullah SAW menjawab: Seseorang akan bersama orang yang dicintainya (HR. Muslim/1520)
Dan juga hadist dari Anas bin Malik r.a :
Bahwa seorang Arab badui bertanya kepada Rasulullah SAW : Kapankah kiamat itu tiba? Rasulullah SAW bersabda: Apa yang telah kamu persiapkan untuk menghadapinya? Lelaki itu menjawab: Cinta Allah dan Rasul-Nya. Rasulullah SAW. bersabda: Kamu akan bersama orang yang kamu cintai (HR. Muslim/1519)
Jika kita mencintai Allah SWT dan Rasulullah SAW, tentunya kita harus membuktikan dan menunjukkannya. Bukan hanya jadi secret admirer ya sahabat! Mencintai Allah SWT dan Rasul-Nya, tidak boleh hanya sekedar ucapan. Tapi harus dengan pembuktian dalam setiap perbuatan yang kita lakukan.
Pembuktian kita mencintai Allah dan Rasul-Nya adalah dengan bersungguh-sungguh dalam berdakwah untuk memperjuangkan syari'at Islam tegak di muka bumi. Karena Rasulullah SAW pun dahulu bersama para shahabat bersungguh-sungguh dalam berdakwah dan memperjuangkan syari'at Islam. Karena jika kita mengagumi dan mencintai Rasulullah, kita akan mengikuti apapun tuntunan Rasulullah. Itulah cinta yang sebenarnya. Dan niatkanlah apa yang kita lakukan, untuk meraih ridho Allah SWT semata.
Jadi, sudah siapkah jadi pengagum yang sebenarnya, sahabat?
Wallahu'alam bisshowwab
Posting Komentar